Berita

Selasa, 07 Jun 2022 09:50

KUNJUNGAN KERJA BPFK MAKASSAR, GELAR SOSIALISASI PELAYANAN PENGUJIAN, KALIBRASI DAN INSPEKSI KESEHATAN DI AMBON

AMBON -- Dalam rangka meningkatkan layanan Pengujian, Kalibrasi, dan Inspeksi Peralatan dan Prasarana Kesehatan, Balai Pengamanan Fasilitas Kesehatan (BPFK) Makassar menyelenggarakan Pertemuan Koordinasi Layanan Pengujian dan Kalibrasi BPFK Makassar bertempat di Swiss-Belhotel Ambon. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa, 31 Mei 2022 dan dihadiri secara luring oleh pelanggan BPFK Makassar yang berasal dari Kota Ambon sebanyak 23 peserta, dan secara daring oleh perwakilan Fasilitas Pelayanan Kesehatan dari Provinsi Maluku di luar Kota Ambon sebanyak 26 Instansi.

Pertemuan Koordinasi ini dibuka oleh Kabid Pelayanan Kesehatan Dr. sc.agr. Drh. Faradilla Attamimi, MTAPSc mewakili Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Maluku menekankan pentingnya kegiatan pengujian dan kalibrasi alat kesehatan dilakukan oleh seluruh fasilitas pelayanan kesehatan yang ada di Provinsi Maluku. Pemaparan materi pertama dibawakan oleh Hj. Ratna, SKM, M.Kes, selaku koordinator Pelayanan Teknis, terkait mekanisme pelayanan di BPFK Makassar.

Dalam materi ini dipaparkan dasar hukum dan pentingnya pengujian dan kalibrasi, alur layanan di BPFK Makassar, serta realisasi pengujian dan kalibrasi alat kesehatan di Provinsi Maluku tahun 2021. Selanjutnya materi pengembangan mutu pelayanan dibawakan oleh Kamaruddin, ST, M. Adm. Kes selaku koordinator Tata Operasional.

Materi ketiga berkaitan dengan layanan inspeksi prasarana kesehatan di BPFK Makassar. Materi yang dibawakan oleh Muh. Ali Akbar, ST, MM selaku Inspektur Prasarana Kesehatan menjelaskan beberapa hal berkaitan dengan inspeksi serta jenis-jenis inspeksi yang dapat dilayani oleh BPFK Makassar.

“Sarana dan Prasarana Kesehatan meliputi Inspeksi Listrik Medis, Gas Medis, Tata Udara, serta Pengujian Grounding. Karena ini tidak kalah penting dengan Pengujian dan Kalibrasi peralatan kesehatan, maka perlu kita sosialisasikan ke konsumen," ujarnya.

Materi terakhir dibawakan oleh Ida Wahyuningsih, SE dari Sub Bagian Administrasi Umum, berkaitan dengan E-Billing Simponi PNBP. Materi ini menjelaskan tentang kelebihan E-Billing melalui Simponi dan tata cara penggunaannya. Setiap akhir pemaparan materi, dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab. []

Image
Jl. Perintis Kemerdekaan Km. 11 Makassar, Sulawesi Selatan

0411-582345

0411-588199

kontak@bpfkmakassar.go.id

https://bpfkmakassar.go.id

INFORMASI

Layanan dan Pengaduan
Contact Person:

Pelayanan :

Hj. Ratna (0812-4173-690)

Pengaduan Pelanggan :

Kamaruddin  (0813-4200-0764)

MEDIA SOSIAL

bpfkmakassar

BPFK Makassar

PENGUNJUNG WEB

Total Kunjungan 39842

© 2024 BPAFK Makassar. All Rights Reserved. Website by JA

Estimasi Biaya Pengujian/Kalibrasi